Desain Logo Bisnis Untuk Kesuksesan Branding Anda

Bisnis yang ingin brand-nya tidak terlupakan membutuhkan desain logo yang mudah diingat.

Logo adalah hal pertama dari bisnis yang dilihat oleh pelanggan, sehingga membuat logo yang tepat sangat penting untuk membuat impresi yang baik dari bisnis anda.

Dan Ferguson, direktur pemasaran dari DesignCrowd, mengatakan bahwa desain logo bisnis yang dibuat dengan teliti dan cemerlang adalah elemen sentral dari desain branding bisnis anda.

“Desain logo bisnis mengkomunikasikan volume tentang siapakah diri anda dan nilai apa yang anda pegang,” kata Ferguson. “Namun beberapa (bisnis kecil dan menengah) meluangkan waktu untuk untuk melangkah mundur dan berpikir tentang apa yang logo mereka benar-benar katakan tentang identitas branding mereka.”

Ketika merancang logo, buatlah agar bisnis tampak menjaga kekonsistenan, simpel, dan mudah diingat, kata ferguson.

desain logo bisnis
“Pikirkan hati-hati tentang warna, bentuk, pola dan font tulisan yang anda gunakan dan juga emosi apa yang ditimbulkan oleh logo kepada brand anda” kata dia. “JIka ada ketidaksesuaian antara identitas, nilai dan logo anda, akan menyebabkan anda sulit untuk memasarkan sebuah brand yang membingungkan dan tidak menarik.

Untuk membantu bisnis kecil, Ferguson menggaris bawahi bagaimana warna, bentuk, dan fonts logo anda mempengaruhi cara pelanggan melihat brand anda:

Desain Logo Bisnis yang Baik

Sinyal Warna
Psikologi warna memainkan peran besar dalam menyampaikan pesan apa yang logo anda kirim dan interpretasikan.  80 persen pelanggan percaya bahwa warna mempengaruhi pengenalan brand anda, dan lebih dari 84 persen mengatakan bahwa warna adalah alasan utama mereka membeli produk anda. Apa yang warna logo anda sampaikan tentang brand anda? Emosi apa yang dimunculkan dari warna logo anda?

Bentuk yang memberi pesan
Bentuk logo berarti lebih dari yang anda pikirkan. Bentuk logo digunakan untuk meningkatkan makna brand anda, dan memberikan wawasan lebih dalam kepada identitas dan pesan emosional.

Desain melingkar, misalnya, dapat menyampaikan pesan-pesan positif, daya tahan, komunitas, dan bahakan feminitas. Bayangkan World Wide Fund (WWF) atau Chanel.

Desain persegi, atau penggunaan sudut tajam, mengandung arti pesan keseimbangan, simetri, kekuatan, profesionalisme, dan efisiensi. Contohnya adalah Adobe atau National Geographic.

Desain yang didominasi segitiga mengkomunikasikan pesan untuk kemaskulinan, kuat, keilmiahan, hukum, dan religious. Contoh populer adalah Adidas dan Google Play.

Garis pada logo anda penting juga. Garis horizontal menyampaikan emosi yang terkait dengan ketenangan, dan komunitas, sedangkan garis vertical lebih terkait dengan kekuatan, agresi, dan maskulinitas.

Fonts
Setiap elemen desain mempunyai tujuan yang jelas. Hal yang sama berlaku pada fonts. Sama seperti warna, fonts menjadi pengidentifikasian untuk brand anda dan memberi pengaruh sama seperti bentuk logo. Lihatlah pada fonts yang anda gunakan pada logo anda. Kenapa anda memilih fonts ini? Apa pesan yang dibawa dan ditampakkan oleh brand anda? Sebagai petunjuk umum:
  • Font yang bersudut dapat mengungkapkan identitas brand anda sebagai dinamis, tegas
  • Font yang lembut dan bertipografi bulat terlihat lebih muda dan soft.
  • Font Bold terlihat lebih maskulin, sementara font kursif tampak lebih feminine.

Sebagai panduan umum, satu font pada logo sangat ideal, tapi jika anda harus menyisipkan lebih, jangan campur lebih dari dua fonts. Anda harus memastikan fonts anda tampak jelas, mudah dibaca, dan berhubungan dengan brand anda.

Artikel ini menjawab pertanyaan anda tentang desain logo bisnis yang baik? Berikan komentar anda di bawah, dan jangan lupa untuk share, like, dan retweet artikel ini. Terima kasih!


IBX5B627F64244B2