4 Trik Email Marketing yang Efektif

Campaign email terus berkembang dan populer di kalangan perusahaan kecil-besar. Hanya dengan satu klik, email marketing perusahaan dapat memberikan informasi berharga, kupon, promo dan penawaran-penawaran untuk pelanggan baru maupun lama, sehingga meningkatkan jumlah kunjungan website dan penjualan. Triknya, jelas adalah membuat pelanggan membuka pesan anda.

“Email marketing tetap menjadi salah satu strategi marketing digital yang paling efektif dan menguntungkan, dan selalu ada ruang untuk meningkatkan dan memanfaatkan tren yang sedang berkembang,” kata Jerry Jao, CEO dari perusahaan retensi marketing Retention Science. “Kata-kata dalam subjek adalah komponen paling penting dari semua campaign, karena subjek-lah yang dilihat pertama kali oleh orang dalam inbox mereka, dan pertimbangan apa yang mereka buay untuk membuka atau membuang email tersebut.”


Menurut analisa dari 540 campaign email marketing dari enam bulan terakhir. Retention Science menemukan trik email marketing yang tingkat keberhasilannya tinggi:

Trik Email Marketing

Buatlah kata-kata subjek yang singkat
trik email marketing
Sebagian besar pelanggan menerima email mereka di perangkat mobile, dan Retention Science menemukan bahwa pelanggan membuka dan membaca 35 persen dari email tersebut. Kata-kata subjek yang singkat dan padat sangat ideal untuk untuk strategi mobile marketing, karena sebagian besar smartphone hanya menampilkan beberapa kata pertama dari subjek email.

Menurut penelitian, 6 sampai 10 kata adalah panjang yang optimal: kemungkinan pelanggan membuka dengan panjang subjek ini adalah 21 persen, dimana 5 kata atau lebih sedikit panjang subjek (hanya 16 persen kemungkinan dibuka) dan 11 sampai 15 kata (14 persen) juga tidak efektif.

Sertakan Nama Penerima
Orang membuka 2-6 persen email yang menyertakan nama pertama daripada yang tidak menyertakan nama sama sekali. Gunakan kode paltform email marketing anda untuk membuat kata-kata subjek  pribadi (menyebutkan nama mereka) yang akan menarik perhatian dari penerima dan libatkan mereka dengan email anda.


Gunakan budaya yang sedang populer
Mungkin anda jangan sering-sering menggunakan ini, budaya populer yang sedang ramai dibicarakan pada kata-kata subjek anda akan menambah presentase kemungkinan email tersebut dibuka. Orang-orang akan membuka email denga kata-kata subjek yang mengandung judul film, lirik lagi, atau perkataan selebriti akan lebih sering dibuka daripada kata-kata subjek biasa.

Hindari membanjiri inbox pelanggan anda
Retention Science menemukan bahwa campaign email dari brand penjualan, yang memanfaatkan subjek berisi 20 kata atau lebih, performanya menurun dibandingkan brand lain. Sebagai tambahan selain menuli kata-kata subjek yang panjang, brand yang mengirim 4-8 email perminggu, memperkecil kemungkinan email mereka dibuka. Kirimkan email marketing  2-4 kali perminggu untuk menghindari membanjir inbox pelanggan anda.



Apakah artikel diatas menjawab pertanyaan anda tentang trik email marketing yang efektif? Jika anda punya pertanyaan silahkan tulis pada kolom komentar di bawah ini. Jangan lupa untuk share, like, dan retweet artikel ini ya. Terima kasih!
IBX5B627F64244B2