Memperoleh Kepercayaan Karyawan Mendongkrak Kinerja Perusahaan

Terlepas dari apa yang anda pikirkan sebagai bos, selalu ada peluang karyawan anda tidak memiliki kepercayaan pada anda. Penelitian baru menemukan, hanya 40 persen karyawan mengatakan mereka mempunyai kepercayaan tinggi terhadap bosnya, atau pada perusahaan/organisasi dia bernaung, menurut penelitian dari Interaction Associates, kepercayaan dari karyawan terhadap atasan dan pemilik bisnis di tempat kerja akan meningkatkan kinerja dan performa perusahaan.

Penelitian menunjukkan bahwa kepercayaan, yang para peneliti mendefinisikan sebagai kesediaan untuk menerima risiko pribadi berdasar aksi/perbuatan orang lain, semakin buruk dari tahun ke tahun dalam banyak bisnis. Lebih dari seperempat dari yang disurvei, kepercayaan mereka terhadap atasan semakin berkurang dari tahun 2013 kemarin.

Secara keseluruhan, karyawan mempunyai kepercayaan lebih terhadap rekan kerjanya daripada atasannya. Penelitian menunjukkan 54 persen karyawan merasa aman berkomunikasi tentang ide dan opininiya kepada sesama rekan sepantaran, dibandingkan 38 persen yang aman berkomunikasi dengan pemimpin atau atasan perusahaan.


Linda Stewart, CEO dari Interaction Associates, mengatakan penelitian mereka menunjukkan bahwa betapa pentingnya kepercayaan dalam mendorong kinerja perusahaan.

“Namun, kita melihat betapa tingginya ketidakpercayaan diantara para populasi karyawan tahun ini,” kata Stewart dalam pernyataan. “Hasilnya mengkhawatirkan, terutama mengingat pentingnya bawahan menempatkan diri sebagai orang yang dipimpin dan butuh arahan – 82 persen dari semua  responden mengatakan bahwa mempercayai atasan mereka sangat penting bagi mereka untuk lebih efektif dalam pekerjaan mereka.”

Hasil penelitian menunjukkan bahwa perusahaan yang memiliki tingkat kepercayaan tinggi diantara karyawannya 2,5 kali lebih mungkin untuk meningkatkan pertumbuhan pendapatan daripada mereka yang tidak percaya pada atasannya. Selain itu, bisnis yang berjalan dengan kepercayaan mengungguli semua bisnis lain dalam mencapai tujuan bisnis mereka, termasuk loyalitas dan retensi pelanggan; posisi pasar yang kompetitif; perilaku dan aksi yang lebih beretika; hasil bisnis dan finansial mudah diprediksi; dan pertumbuhan keuntungan.


Penelitian juga menemukan 80 persen karyawan yang tingkat kepercayaannya tinggi dalaml perusahaan menyumbang inovasi dan ivestasi dalam proyek-proyek baru. Interaction Associates mendaftar 5 aksi yang harus dilakukan atasan atau pemilik bisnis untuk membangun kepercayaan karyawan:

Cara memperoleh kepercayaan karyawan

  • Tanyakan masukan dalam keputusan yang berdampak pada karyawan
  • Beri karyawan informasi latar belakang tentang suatu kebijakan atau proyek, jadi mereka mengerti mengapa keputusan dibuat
  • Atur agar karyawan bisa mencapai kesuksesan dengan memberikan mereka peluang pembelajaran dan sumber daya yang mereka butuhkan
  • Akui kesalahan
  • Jangan hukum karyawan karena mereka mengangkat isu-isu atau masalah yang mereka miliki

Penelitian ini bedasarkan survei lebih dari 500 karyawan / pekerja pada perusahaan di seluruh dunia, dalam berbagai fungsi pekerjaan dan industri yang berbeda.


IBX5B627F64244B2